MENULIS DI KOTAK-WASIAT

Setiap dari kita seharusnya memiliki surat wasiat. Wasiat apa saja yang akan disampaikan untuk kehidupan ini. Wasiat kepada anak-anak cucu kita, kepada orang lain. Menulis wasiat adalah sesuatu yang berharga untuk kehidupan ini. Banyak dari kita telah menulis wasiat, karena mereka memahami bahwa usia mereka cukup terbatas. Dengan menulis wasiat, berarti mereka telah memperpanjang usia mereka. Meski tubuh mereka berada di alam kubur, namun ide-ide mereka tetap hidup. Apalagi wasiat mereka berguna sebagai nasehat yang ikut memperbaiki kehidupan kemanusiaan yang semakin hari nilainya semakin bergeser dan pudar. Mereka mungkin telah di alam kubur, namun mereka tetap menerima amal jariah, karena nasihat-nasihatnya. Investasikanlah nasehat Anda untuk kehidupan ini dan petiklah amalannya di akhirat. Karena itu, menulislah surat wasiat di mana saja, termasuk di kotak-wasiat ini. Tulisalah wasiat dan nasihat-nasihat Anda. Toh, tidak ada salahnya menulis nasehat, yang kelak juga menjadi sejarah dan catatan buat Anda sebagai penulis wasiat. Jika ingin mengirim tulisan wasiat, silahkan kirim ke ishakmakassar@yahoo.com Mungkin kami akan mengedit redaksinya. Mari berwasiat untuk kehidupan ini. Wassalam.


Apakah Anda Termasuk Kreatif ?

Berdasarkan hasil penelitian para ilmuan di Universitas California di Barkeley, Jika anda memiliki karakteristik sebagai berikut:
Sensitif
Rasa senang akan muncul setelah melihat, mendengar, menyentuh, mengakui adanya suatu ketakutan yang tidak dapat dilihat dan mengakui suatu perbedaan.
Lancar
Tidak pernah kehabisan ide, mengikuti perubahan terus-menerus. Tidak Kaku Punya kemampuan untuk membuat lemon dengan bahan bukan dari “jeruk”, mampu mengubah langkah sial menjadi kesempatan baik dan tidak takut dengan masalah atau rintangan.
Keaslian
Merupakan lawan dari kesesuaian. Orang kreatif akan tetap berjalan mengikuti suara drum yang ditabuh oleh beberapa pembawa drum yang berbeda-beda.
Membuat Lebih Baik Dari Yang Asli
Kemampuan untuk membuat defenisi baru dan merubah bentuk asli ke bentuk baru, mampu menciptakan sesuatu yang beda yang diolah dari bahan-bahan biasa. Analisa Kemampuan untuk membuat suatu “penjelasan yang detail” terhadap suatu ringkasan dan bagaimana supaya segala suatunya tidak saling bertentangan.
Sintesis
Mampu untuk membuat suatu “ringkasan” dari sesuatu penjelasan yang detail dan ini merupakan kebalikan dari analisa.
Kaitannya dengan Organisasi
Mengatur segala sesuatu sehingga semuanya saling menuju ke satu tujuan.
Catatan : Sumber tulisan ini penulis peroleh dari teman di Makassar. Entah sumbernya dari mana. Tapi sepertinya ini menarik buat pembaca. Kalau pun pembaca mengetahui sumbernya dan keberatan mohon disampaikan, agar penulis menghapus tulisan ini.

About This Blog

  © Blogger templates The Professional Template by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP